Jakarta, CNN Indonesia --
Aktris Spanyol, Karla Sofia Gascon, memecahkan rekor menjadi orang trans pertama yang meraih nominasi Best Actress Academy Awards berkat nominasi yang ia peroleh dalam Piala Oscar 2025.
Gascon mendapatkan nominasi tersebut berkat aktingnya dalam Emilia Perez, yang juga menjadi movie dengan perolehan nominasi Oscar terbanyak tahun ini dengan 13 nominasi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Capaian ini pun datang setelah presiden baru Amerika Serikat, Donald Trump, menegaskan bahwa hanya ada dua jenis kelamin yang diakui di negara tersebut, yakni laki-laki dan perempuan, berdasarkan jenis kelamin biologis kala seseorang lahir.
Ini bukan rekor pertama yang dipecahkan Gascon di musim penghargaan Hollywood pada 2025 ini. Ia menjadi transpuan pertama yang mendapatkan nominasi berkat aktingnya di Golden Globe Awards 2025.
Sebelumnya lagi, Gascon menjadi transpuan pertama yang memenangkan Best Actress di Cannes Film Festival, bersama tiga aktris Emilia Perez lainnya: Zoe Saldana, Selena Gomez, dan Adriana Paz.
Variety mencatat, hanya ada tiga orang yang mengaku secara terbuka sebagai transgender yang meraih nominasi dalam ajang perfilman tertinggi tersebut.
[Gambas:Video CNN]
Mereka adalah komposer Angela Morley, musisi Anohni, dan sineas dokumenter Yance Ford. Sementara itu, Elliot Page mendapatkan nominasi dalam Juno pada 2007 sebelum melela sebagai trans pada 2020.
Oscar juga sebelumnya memberikan penghargaan kepada para aktor cisgender atas perannya sebagai karakter transgender, seperti Jared Leto dalam Dallas Buyers Club, dan Hillary Swank untuk Boys Don't Cry.
Karla Sofia Gascon merupakan aktris Spanyol yang lebih banyak menjalani karier akting sebagai aktris telenovela. Ia mulai mengembangkan kariernya di Hollywood usai ikut terlibat dalam movie The Noble Family (2013).
Gascon lahir pada 31 Maret 1972 dan melengkapi transisi gendernya pada 2018. Ia juga mengenalkan pertama kali nama barunya, Karla Sofia, lewat buku yang menggunakan nama kelahirannya, Karsia: Una historia extraordinaria.
Dalam Emilia Perez, Gascon berperan sebagai seorang mafia Meksiko yang kemudian memutuskan untuk mengubah gender dan kelaminnya dari laki-laki ke perempuan untuk mencari tujuan dan kebahagiaan hidup.
Gegara keputusan tersebut, mafia yang kemudian bernama Emilia Perez itu mesti meninggalkan istri dan anak-anaknya, untuk kemudian menjadi sosok yang membantu ratusan ribu orang mencari keluarganya yang hilang akibat konflik mafia di Meksiko.
(end/end)