Malaysia Airlines Mh370 Dicari Di Area Terburuk Di Dunia, Setiap Kesalahan Akan Jadi Bencana

Sedang Trending 1 minggu yang lalu

loading...

Malaysia Airlines Penerbangan 370 atau MH370 akan dicari di area berbahaya di Samudra Hindia, salah satu medan terburuk di dunia. Pesawat ini hilang bersama 239 orang di dalamnya pada 8 Maret 2014. Foto/DNA India

SYDNEY - Pencarian baru untuk Malaysia Airlines Penerbangan 370 (MH370) akan dilakukan di area luas dan berbahaya di Samudra Hindia, salah satu medan terburuk di dunia.

Pakar Angkatan Laut memperingatkan bahwa setiap kesalahan dalam misi pencarian akan berubah menjadi bencana sangat cepat bagi tim pencari.

Pemerintah Malaysia telah memutuskan untuk melanjutkan pencarian pesawat MH370.

Pesawat Boeing 777 itu menghilang misterius selama penerbangan terjadwal dari Kuala Lumpur menuju Beijing pada 8 Maret 2014 dengan 239 orang (227 penumpang dan 12 awak) di dalamnya.

Baca Juga

Malaysia Airlines MH370 Dicari Lagi setelah Lenyap Misterius Hampir 11 Tahun

Pada 8 Maret 2025 nanti, akan menjadi tahun ke-11 hilangnya pesawat MH370.

Pencarian awal telah mencakup wilayah seluas 3 juta kilometer persegi di atas permukaan aerial dan lebih dari 120.000 kilometer persegi di bawah permukaan laut.

Menteri Perhubungan Malaysia Anthony Loke mengonfirmasi pada Selasa pekan lalu bahwa sebuah perusahaan swasta kembali mencari MH370, dengan wilayah pencarian baru sekitar 1.500 kilometer sebelah barat Perth.

Kali ini, pencarian akan menggunakan teknologi yang lebih canggih untuk memetakan gambaran dasar laut secara menyeluruh.

Perusahaan robotika laut Inggris—Amerika Serikat; Ocean Infinity—yang sebelumnya mencari pesawat tersebut—telah mengirimkan kapal induknya, Armada 7806, untuk ekspedisi baru tersebut.

Selengkapnya