Nikita Mirzani Respons Razman Mau Adopsi Lm: Ambil, Daripada Rebutan

Sedang Trending 1 bulan yang lalu

Jakarta, CNN Indonesia --

Nikita Mirzani merespons pernyataan Razman Arif Nasution bahwa dirinya mau mengadopsi LM atas permintaan anak tersebut. Pernyataan ini datang setelah LM diduga kabur dari rumah aman.

"Siapa yang mau, ambil. Ya daripada berebutan, ambil saja. Biar merasakan bagaimana rasanya mengasuh, ya kan?" kata Nikita Mirzani.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kalau memperjuangkan anak, kan memang kewajiban semua orang tua, ya kan? Karena gue juga bukan orang tua yang jahat, bukan orang tua yang menelantarkan kayak orang-orang bilang," kata Nikita, seperti diberitakan InsertLive pada 13 Januari 2025.

"Karena kalau menelantarkan, berarti hitungannya harusnya dari kecil sudah gue titipkan ke orang. Tapi kan dari bayi sampai umur 16 tahun tinggal sama gue, hidup sama gue, kalau ada yang bilang menelantarkan terus ada yang mau asuh ya ambil saja," lanjutnya.

Pernyataan ini datang setelah Razman Arif Nasution selaku kuasa hukum Vadel Badjideh mengklaim bahwa LM ingin diadopsi oleh pengacara tersebut selepas kabur dari rumah aman beberapa waktu lalu.

"Ada wartawan yang tanya 'abang siap terima [adopsi] LM?' Siap, istri saya siap. LM tinggal pilih mau di rumah saya di Medan juga ada, anak saya juga ada," kata Razman. "Dokter juga di sana urusin, di sini juga ada yang bidan,"

"Kita semua siap. Saya akan anggap dia sebagai anak saya yang ke-sembilan. Sudah saya perintahkan Rahmat, segera kau buatkan nanti, setelah kita lihat perkembangan di rumah sakit Polri, untuk mengajukan permohonan ke Pengadilan Agama, agar LM ini di bawah asuhan saya karena LM yang minta," paparnya.

Razman mengklaim LM tidak mau ke siapa pun, termasuk kembali ke ibunya sendiri, Nikita Mirzani, selain dari pada Razman dan keluarganya.

LM sebelumnya kabur dari rumah aman yang diawasi kepolisian dan PPA pada 9 Januari 2025 malam. Kejadian itu terungkap setelah LM bersama Razman Arif Nasution mendatangi Polres Metro Jakarta Selatan pada waktu yang berdekatan.

Plh Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Nurma Dewi mengatakan peristiwa itu bermula saat LM yang mengeluh sakit kepala. Anak Nikita Mirzani itu kemudian diantar ke salah satu Puskesmas.

[Gambas:Video Insertlive]

Setelah tadi meminta keterangan juga dari rumah aman dan saksi, jadi di situ [berawal] dari LM mengeluh sakit kepala," ujar Nurma. "Kemudian diantar ke salah satu Puskesmas di Jakarta."

Setibanya di Puskesmas, LM sempat izin untuk pergi ke toilet. Namun, ia tiba-tiba hilang karena tidak ditemukan di toilet tersebut.

Nikita Mirzani kemudian mengunggah video di YouTube pada 10 Januari 2025 berisikan ucapan untuk LM. Ia berpesan kepada LM untuk menjaga diri baik-baik bila memang tak lagi ingin kembali kepada dirinya.

"Saat Ami mendengar bahwa kamu mengambil keputusan besar dalam hidupmu, Ami merasa kecewa. Tapi lebih dari itu, Ami ingin kamu tahu bahwa Ami tetap akan selalu mencintai kamu," ungkap Nikita.

"Ami ikhlaskan segala pilihan yang kamu buat, walaupun terkadang Ami merasa kehilangan, mungkin suatu saat nanti, saat kamu menjadi seorang ibu, kamu akan memahami betapa besar cinta yang Ami berikan," lanjutnya.

"Ketika suatu saat tidak ada orang lain yang memerhatikan kamu atau telah meninggalkan kamu, pintu rumah Ami terbuka untuk kamu," kata Nikita. "Pelukan ibu ini siap memberikanmu kehangatan kembali. Jaga diri baik-baik ya."

(Tim/end)

Selengkapnya