Ufc 311: Tsarukyan Berlatih Dengan Sosok Yang Kalahkan Makhachev

Sedang Trending 1 bulan yang lalu

CNN Indonesia

Rabu, 15 Jan 2025 23:03 WIB

Arman Tsarukyan mempersiapkan diri dengan serius jelang duel lawan Islam Makhachev di UFC 311. Ia berlatih dengan petarung yang pernah mengalahkan Makhachev. Arman Tsarukyan (kanan) bakal menghadapi Islam Makhachev di UFC 311. (USA TODAY Sports/Jeff Bottari)

Jakarta, CNN Indonesia --

Arman Tsarukyan mempersiapkan diri dengan serius jelang duel lawan Islam Makhachev di UFC 311, Sabtu (18/1) atau Minggu (19/1) pagi WIB. Ia berlatih dengan petarung yang pernah mengalahkan Islam Makhachev.

Tsarukyan punya kesempatan emas untuk merebut sabuk kelas ringan yang saat ini dikuasai oleh Makhachev dalam duel di UFC 311. Selain itu, Tsarukyan juga mendapat peluang untuk melakukan balas dendam karena Makhachev pernah mengalahkan dirinya dalam duel debut Tsarukyan di UFC.

Untuk memaksimalkan kesempatan tersebut, Tsarukyan pun berusaha mempersiapkan diri dengan baik. Salah satunya dengan menjadikan Adriano Martins sebagai sparring partner.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Adriano Martins adalah satu-satunya petarung yang mampu mengalahkan Makhachev dalam kariernya di dunia mixed martial arts (MMA). Momen tersebut terjadi di UFC 192 saat Martins menang KO.

Selain mendapat sejumlah pengalaman dan ide-ide untuk duel lawan Makhachev, Tsarukyan juga harus berhadapan dengan keganasan Martins. Tsarukyan pun mengakui bahwa pukulan Martins benar-benar keras.

"Saya katakan pada kalian, pukulannya benar-benar gila. Pukulannya [yang mengalahkan Makhachev] bukan sekadar pukulan keberuntungan seperti yang dikatakan orang-orang."

"Dia mendaratkan dua pukulan seperti itu kepada saya dalam sparring dan tidak ada seorang pun yang pernah memukul saya seperti itu. Dia mengenai saya dengan telak dan mata saya benar-benar lebam, semuanya menjadi biru," kata Tsarukyan dalam wawancara dengan Ushatayka, seperti dikutip dari Bloody Elbow.

Tsarukyan bahkan menyebut dirinya masih harus merasakan efek pukulan-pukulan Martins untuk waktu lama.

"Saya masih mengeluarkan darah saat meludah untuk waktu dua minggu. Power yang ia miliki benar-benar luar biasa. Dia memukul dengan sangat keras. Hook kanan dan pukulan consecutive kiri, benar-benar gila," tutur Tsarukyan.

[Gambas:Video CNN]

(ptr/ptr)

Selengkapnya